Solusi File Dokumen Ms.Word Berubah Menjadi 9 Kb

Mungkin kejadian ini sudah 1 bulan lamanya dan kejadian ini tidak hanya saya saja yang mengalimanya namun beberapa teman saya bahkan mungkin anda juga.  Entah ini virus atau bukan tiba – tiba ukuran File Dokumen Word semuanya berubah menjadi 9 Kb.  Yang menjadi keheranan saya yaitu yang berubah hanyalah file MS.Word saja akan tetapi file MS. Excel, Power Point dll tidak berubah.

Saya sudah mencari dan browsing di internet namun tidak menemukan penjelasan hal ini apakah ini diakibatkan virus atau file saya yang rusak.   Tidak ditemukannya sumber wacana mengenai hal ini membuat saya berfikir bahwa kejadian ini baru terjadi dan belum banyak orang yang mempublishnya di internet.

File Word berubah 9 Kb

Memang File dokumen word 9 Kb ini kadang bisa dibuka terkadang bisa tidak.  Bila terbuka kadang menampilkan file dokumen word anda aslinya, akan tetapi ada juga terbuka namun hanya berisikan kode yang tidak bisa dimengerti.  Berikut saya akan berbagi tips mengenai kejadian ini apabila file dokumen yang terserang tersebut sangat penting bagi anda.

  1. Biasanya file MS.Word yang berubah menjadi 9Kb tersebut adalah file Word 2007 yang memiliki format file “docx”.  Nah jika file yang 9 Kb tersebut dapat di buka dan menampilkan file dokumen anda seperti aslinya segera ubah file tersebut ke dalam format MS Word 2003 (doc), caranya dengan “SAVE AS”.
  2. Jika file 9 Kb tersebut tidak terbuka cara lainnya yaitu anda buka dahulu program Microsoft Word 2007 anda lalu buka file 9 Kb dengan melalui menu “OPEN”
  3. Jika file 9 Kb menyerang file di Flashdisk anda lebih baik jangan dihapus karena jika di hapus nantinya anda akan kehilangan file anda
BACA JUGA:  Cara Cepat Mematikan WiFi Iconnet Lewat HP Android (Tanpa Ribet!)

Mungkin itu saja tips yang bisa saya sampaikan mengenai File Dokumen MS Word berubah menjadi 9 Kb selagi kita menemukan solusi yang tepat, selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

close