Intip Bocoran Spesifikasi dan Fitur Multimedia HTC One M9

Setiap vendor ponsel tentunya akan melakukan pembaharuan terhadap perangkat terbarunya sebelum menghadapi persaingan pasar yang semakin ketat, teknologi canggih dan inovasi baru menjadi amunisi yang kuat dalam menarik minat pasar. Seiring dengan perkembangannya, perangkat smartphone yang telah memasuki tahap pemasaran rata-rata telah menggunakan chipset prosesor generasi terbaru berkinerja sistem 64-bit, hal ini bertujuan agar lebih mudah dalam mengembangkan perangkat lunak maupun perangkat kerasnya di masa mendatang.

Kabar terbaru datang dari produsen ponsel HTC yang dalam waktu beberapa bulan lagi bakal meluncurkan produk terbarunya, produk smartphone yang dikenal sebagai HTC One M9 bakal menjadi penerus HTC One M8 yang cukup fenomenal pada tahun 2014 lalu. Bocoran spesifikasi smartphone terus mengalir sehingga memunculkan spekulasi yang terus berkembang, namun setiap bocoran yang terungkap dapat ditarik kesimpulan lebih logis sehingga sesuai dengan apa yang diharapkan setelah smartphone resmi diperkenalkan ke ruang publik.

Jika menelisik bocoran spesifikasi HTC One M9 yang beredar rasanya sangat mengesankan, terdapat penambahan fitur multimedia yang patut diperhitungkan, seperti fitur audio speaker BoomSound yang konon dilengkapi dengan teknologi Dolby 5.1. Kemudian pada kamera bakal menggunakan resolusi 20 MP yang tersemat dibagian belakang, sementara kamera depan telah menggunakan konsep UltraPixel untuk menunjang foto selfie.

HTC One M9 akan menggunaan sistem operasi berbasis Android 5.0 Lollipop dengan antarmuka HTC Sense UI versi 7.0. Apabila smartphone berjalan pada sistem operasi Android Lollipop, dipastikan telah mendukung kinerja sistem 64-bit. Hal ini diperkuat bahwa HTC One M9 akan menggunakan chipset prosesor 64-bit Snapdragon 810 yang dikembangkan oleh Qualcomm. Dengan menggunakan prosesor terbaru diharapkan kinerja smartphone lebih meningkat dari pendahulunya dan konsumsi daya baterai menjadi lebih hemat.

BACA JUGA:  Xiaomi Poco M3 Batrei 6000 mAh Harga Murah?

Spesifikasi dan Fitur Multimedia HTC One M9

Spesifikasi HTC One M9 lainnya sejauh ini masih spekulasi, misalnya seperti tampilan layar yang dikabarkan tetap akan mempertahankan ukuran dan resolusi yang sama seperti pendahulunya, dimaksudkan agar tidak banyak menguras daya baterai. Namun ada juga yang menyebutkan akan dibekali resolusi kualitas QHD. Maka dari itu, untuk mengetahui lebih detailnya dan begitu juga harganya setelah smartphone resmi diluncurkan. Lantas, kapan waktu peluncurannya?

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari beberapa sumber menyebutkan, bahwa HTC One M9 akan diresmikan bertepatan dengan berlangsungnya acara Mobile World Congress (MWC) 2015, dimana akan dilaksanakan pada bulan Maret di Barcelona.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.