Cara Mudah Download Video Instagram Stories di Android

Instagram merupakan aplikasi yang sudah banyak sekali digunakan pengguna smartphone. Sebuah aplikasi sebagai penampil foto dan video ini digemari banyak orang karena sebagai lahan untuk menampilkan aktivitas mereka dan bahkan juga bisa digunakan untuk berjualan. Lalu apa itu instagram stories? Instagram Stories adalah fitur baru yang mirip dengan snapchat. Dalam waktu 24 jam, postingan dari Instagram Stories ini akan hilang dengan sendirinya. Postingannya ini terdiri dari foto dan video yang dapat dikreasikan dengan tulisan teks dan juga coretan tangan. Lalu bagaimana cara download video instagram stories ini?

Cara menyimpan video instagram stories ini berbeda dengan postingan yang berada di timeline Instagram yang dapat di unduh atau didownload dengan aplikasi seperti InstaSave, untuk sekarang ini tidak ada aplikasi di Android untuk bisa mengunduh Instagram Stories. Pilihan unduh atau download Instagram Stories hanya berada di pemilik akun sendiri. Lantas bagaimana sih cara download foto dan video pada Instagram Stories dari akun lain? Berikut ini adalah langkah-langkahnya:

BACA JUGA:  Cara Login Dua Akun Instagram di 1 HP Android Tanpa Aplikasi

Cara Menyimpan Video dari Instagram Stories GRATIS

  • Buka Instagram Stories dari pemilik akun lain yang ingin untuk diunduh dari aplikasi Instagram kita.
  • Kemudian buka aplikasi file explorer seperti misalnya Root Explorer, Solid Explorer, bisa juga ES File Explorer, Astro File Manager dan juga sejenisnya. Kami menggunakan aplikasi Solid Explorer. Kita bisa download Solid Explorer langsung di Google Play Store.
  • Masuk Ke Internal Memory dan navigasikan ke direktori Android > data > dan mencari com.instagram.android > cache > video

buka-video-instagram-story-offline

 

  • Pada folder video kita akan menemukan file bernama antah berantah berekstensi *.tmp dan *.clean. Perlu untuk diketahui file ini ialah file cache dari Instagram Stories yang disimpan. Meski ketersediaan file ini hanya 24 jam, selama kita sudah memainkan Instagram Stories ini dan tidak menghapus cache maka kita masih bisa menyimpan file videonya.
  • Pilih pada salah satu file tersebut, lalu pilih Open the file using > Open as type… > Pilihlah Video. Mainkan file ini dengan pemutar video kita gunakan. Disini penulis menggunakan MX Player. Kita bisa Download MX Player pada Google Play Store.
  • download-video-instagram-storyVideo dapat diputar seperti tampilan Instagram Story.
BACA JUGA:  Cara Memblokir Pencuri WiFi Iconnet dari HP Android

video-instagram-story

  • Bila sudah mendapatkan video yang kita inginkan sekarang salinlah ke folder lain. Kemudian ubah file tersebut dari *.tmp/*.clean menjadi *.MP4. Beri nama file tersebut.

ubah-nama-file-instagram-stories

Dengan begini anda bisa menyimpan video dari orang yang anda follow di Instagram. Selain cara di atas jika anda ingin dowload sebuah foto dan video di Instagram bukan dari Stories bisa menggunakan komputer, silahkan baca “Cara Download Foto dan Video di Komputer“. Selamat mencoba.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.